Goa Pinus, Kota Batu, Jawa Timur


Setiap daerah yang berhawa sejuk selalu erat dengan hutan pinus, begitu pun di Malang. Goa Pinus sangat recommended buat kamu yang lagi nyari tempat ngadem asyik di ketinggian. Goa Pinus terletak di kawasan Jl. Paralayang, Pujon, Batu-Malang, Jawa Timur. Dinamakan Goa Pinus karena terdapat sebuah Goa yang kelilingi oleh hutan Pinus. Goa Pinus memiliki ketinggian 1 meter, jadi para wisatawan harus membungkuk jika ingin masuk ke dalam goa.


Rute menuju lokasi Goa Pinus >>












Instagram.com/ardhysimbolon_suhutni_huta
Goa Pinus sedikit berbeda dari goa-goa di Malang, selain lokasinya yang berada di tengah-tengah hutan, Goa ini  tak memiliki stalaktit dan stalakmit seperti goa pada umumnya. Awalnya, Goa Pinus merupakan tempat penambangan pasir. Karena sudah  sudah lama ditinggalkan, maka penduduk setempat menyulap tempat ini untuk dijadikan tempat wisata. Selain goa dan hutan pinus, di sini juga ada gardu pandang atau spot selfie dengan landscape yang memukau. Cocok buat kamu yang hobi fotografi. Bagi yang penasaran dengan pesona Goa Pinus, bisa langsung meluncur ke kawasan Pujon. Harga tiket masuknya pun sangat murah yaitu 5000 rupiah. Dengan harga tiket semurah itu, kamu bisa foto-foto dan ambil video sepuasmu.
Goa Pinus

Komentar

  1. wah bagus gan saya menyukai artikelnya, juga bermanfaat
    jangan lupa mampir ke rental mobil jogja kl ingin nyewa mobil

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sisi Lain dari Honda "Monkey"

Amazing Toba || Silalahi, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara

Sejarah dan Arti Logo Mods